Apa itu Backlink SEO? – Arti, Fungsi, Jenis, & Cara Ceknya

front view open notedpad with spins staples link

Saat berselancar di internet, backlink adalah salah satu elemen yang pasti pernah kamu temui. Namun, masih belum banyak yang mengetahui definisinya secara jelas.

Padahal, backlink merupakan faktor SEO yang memiliki peran krusial dalam meningkatkan awareness dan memperoleh trafik.

Artikel ini akan memberikan penjelasan lengkap mengenai apa itu backlink beserta fungsi, contoh, dan cara memeriksanya. Yuk, simak!

Apa itu Backlink?

Backlink adalah sebuah link (tautan) yang sebuah website peroleh dari situs web lainnya. Biasanya, tautan macam ini ditandai dengan warna biru, merah, atau warna yang berbeda dari tulisan lainnya.

Misalnya, dalam contoh backlink berikut, terlihat bahwa ada frasa yang diset bold dan berwarna hijau, berbeda dari teks lainnya yang berwarna hitam dan tidak diset bold.

contoh backlink
Contoh backlink dalam artikel website

Anggap saja, gambar di atas merupakan cuplikan artikel dari website parenting.id. Nah, tulisan berwarna hijau diberi external link yang mengarah ke website jurnalperempuan.id.

Dari sini, dapat kita lihat bahwa keduanya merupakan dua website yang berbeda.

Link dari website parenting.id yang diarahkan ke website jurnal tersebut bertujuan untuk memberitahu pembaca bahwa klaim tentang “perempuan sering kali mengadapi dilema” bersumber dari sebuah riset di jurnalperempuan.id yang tautannya telah tersemat.

Dengan demikian, jurnalperempuan.id adalah website target yang memperoleh backlink dari parenting.id.

Jika kamu ingin contoh nyatanya, maka simak kata berwarna biru ini: BRIEFER. Kata tersebut merupakan backlink yang mengarah ke website briefer.id.

Backlink disebut juga dengan inbound atau incoming link, yang berarti “link masuk”. Biasanya, sebuah website menyematkan external link yang relevan dengan konten yang dibuatnya.

Pentingnya Backlink dalam Praktik SEO

Backlinks sangat penting dalam praktik SEO karena merupakan salah satu ranking factor atau faktor yang dipertimbangkan mesin pencari dalam menentukan peringkat situs web di SERP.

Umumnya, semakin banyak backlinks yang dimiliki suatu website, maka semakin terpercaya situs web tersebut di mata Google, terutama apabila inbound link yang diperoleh berasal dari web kredibel.

Jika website-mu makin dipercaya Google karena banyaknya rujukan dari web lain, maka nilai domain authority situs webmu pun juga akan turut meningkat.

Tak hanya itu, link jenis ini juga membantu Google menemukan kontenmu karena website crawler menggunakan link untuk menemukan halaman baru dalam sebuah web.

Karena beragam manfaat yang akan diperoleh, tak heran banyak bisnis yang saling bekerja sama agar bisa memperoleh backlink dari situs lain.

Jenis-Jenis Backlink

Tidak semua backlinks bermanfaat untuk SEO. Sebab, link ini memiliki beberapa jenis yang masing-masingnya punya pengaruh nilai dan dampaknya sendiri terhadap situs web.

Umumnya, terdapat dua jenis backlinks, yaitu:

  • Dofollow. Ini merupakan jenis terbaik karena backlink dofollow akan lebih dinilai oleh Google dan memberikan otoritas tambahan kepada situs web yang menerimanya.
  • Nofollow. Jenis ini memiliki atribut rel=”nofollow” dalam struktur HTML-nya. Link nofollow membuat mesin pencari tidak mempertimbangkannya dalam penilaian peringkat, tetapi tetap membantu untuk meningkatkan trafik

Perlu dicatat, Google mungkin juga akan mengabaikan backlinks buruk yang tidak relevan atau berasal dari situs yang tidak terpercaya, meskipun jenisnya dofollow.

Bukannya meningkatkan otoritas situs, backlink yang buruk malah bisa merugikan situs webmu dan menyebabkan penurunan peringkat.

Oleh karena itu, kamu bisa melakukan disavow link terhadap backlink tidak berkualitas yang mengarah ke situs web-mu.

Cara Cek Backlink

Memeriksa backlinks website dapat bermanfaat untuk merancang strategi SEO yang lebih tepat di masa yang akan datang.

Untuk memeriksa backlink, kamu dapat memanfaatkan tools gratis dari Google, yaitu Search Console. Namun pertama-tama, kamu harus menghubungkan website-mu terlebih dahulu dengan alat ini.

Jika sudah, berikut langkah-langkah untuk memeriksa backlinks di Google Search Console:

1. Di sidebar sebelah kiri, klik tombol “links” atau “tautan

© Semrush

2. Di bagian atas layar, akan muncul 2 kolom, yaitu “external links” atau “tautan eksternal” dan “internal links” atau “tautan internal”.

Di kolom “external links” atau “tautan eksternal“, kamu akan melihat halaman mana saja yang memperoleh backlinks dari situs lain. Klik “more” atau “selengkapnya” untuk melihat halaman lainnya.

©Semrush

Selain 2 kolom di atas, ada juga kolom “top linking site” atau “situs tertaut teratas” dan “top linking text” atau “teks tertaut teratas”.

  • Top linking site: situs yang paling banyak merujuk ke situsmu
  • Top linking text: anchor text paling umum yang digunakan saat merujuk ke situsmu

Selain dengan Google Search Console, kamu juga bisa memeriksa backlink melalui tools SEO seperti Semrush, Ahrefs, dan Ubersuggest.

Itulah dia artikel singkat mengenai apa itu backlink, mulai dari pengertian, manfaat, jenis-jenis, hingga cara memeriksanya.

Karena merupakan salah satu ranking factor yang krusial, maka penting untuk memahami tentang backlink dan cara kerjanya.