Kemarin kita sudah membahas beberapa krisis yang happening akhir-akhir ini, mulai dari kasus penipuan brand Hamlin, kasus penipuan Singgih Sahara melalui platform KitaBisa hingga cuitan Ernanda Putra yang kemudian menjadi krisis untuk Erspo dan Makna.
Ada yang baru nih Briefee! Kemarin pihak MAKNA dan Erspo telah merilis klarifikasi resmi untuk menanggapi kegaduhan yang terjadi. Namun, ternyata permasalahannya semakin bertambah. Mau tahu lengkapnya? Yuk, simak artikel ini sampai selesai ya!
Klarifikasi dari pihak Makna Group
Berbagai kericuhan yang ditimbulkan oleh Ernanda Putra melalui cuitannya pada platform X, akhirnya mendorong pihak Makna Group merilis pernyataan resmi seperti gambar diatas. Namun, pernyataan resmi ini tidak membuat keadaan menjadi semakin kondusif. Malahan, netizen menilai pernyataan resmi ini terkesan tidak tulus dan egois.
Pernyataan resmi yang ditulis oleh Makna Group ini dinilai sangat kurang, terutama dari segi narasi dan penggunaan Bahasa Indonesia yang baik dan benar. Banyak orang menilai pernyataan ini ditulis hanya untuk ‘memberi makan’ ego Ernanda Putra yang merupakan CEO Makna. Inilah yang kemudian membuat Makna Group dinilai memiliki komunikasi krisis yang buruk.
Klarifikasi dari pihak Erspo
Tak hanya Makna Group yang merilis pernyataan resmi, Erspo juga kemudian merilis pernyataan resmi untuk menanggapi permasalahan tersebut. Banyak netizen yang kemudian menilai bahwa pernyataan dari Erspo terkesan lebih tenang dan tulus. Sebab, mereka memaparkan dengan jelas fakta yang ada, berterimakasih dan meminta maaf dengan tulus atas kesalahan yang mereka perbuat. Sikap inilah yang kemudian membuat netizen menilai Erspo memiliki kemampuan komunikasi krisis yang baik.
Permasalahan Baru Muncul
Setelah merilis pernyataan resmi, ada berbagai permasalahan baru muncul, diantaranya adalah sebagai berikut:
Ernanda Putra Ternyata Belum Dibayar Oleh Pihak Erspo
Tepat setelah pihak Erspo merilis pernyataan resmi, Ernanda kemudian menulis Tweet seperti gambar diatas. Sebab, ada salah satu pernyataan Erspo yang menyatakan bahwa mereka telah menyelesaikan kerjasamanya dengan baik dan segala kewajiban telah terlaksana sepenuhnya.
Tapi, kenapa ya Ernanda bikin tweet seperti itu? Kita nantikan saja kejelasan dari kedua belah pihak~
Ternyata Erspo itu bukan Erigo Sport tapi Ergonomic Sporty Outfit
Muncul isu baru yang menjelaskan ternyata Erspo tidak ada kaitannya dengan Erigo. Sebab, kepanjangan dari Erspo sendiri ternyata bukan Erigo Sport melainkan Ergonomic Sporty Outfit yang jelas bukan merupakan bagian dari Erigo sama sekali. Publik pun menjadi bingung lantaran ketidakjelasan kerjasama antara Erigo dengan PSSI sebagai pemenang tender.
Pantes aja selama ini Erigo tidak memberikan respon apa-apa atas kegaduhan yang terjadi~
Muncul hashtag (#) Boikot Erspo
Ketidakjelasan dari kasus ini dan banyaknya fakta-fakta yang belum terungkap membuat publik kemudian meramaikan hashtag (#) BoikotErspo sebagai bentuk penolakan terhadap produk Erspo termasuk Jersey Timnas yang baru diluncurkan kemarin.
Gimana nih pendapat Briefee? Buat Briefee yang belum sempat baca artikel kemarin, boleh banget langsung cek melalui link ini ya! https://stories.briefer.id/2024/04/01/3-krisis-perusahaan-yang-lagi-happening-banget/
Mau tahu insight lainnya seputar dunia komunikasi? Yuk kunjungi laman Stories From Briefer dan nantikan update lainnya. See you!