Implementasi Event Marketing untuk Pemula

Kesuksesan sebuah acara selain kerjasama tim dan rencana yang matang, teori 5Ps event marketing memiliki essential role apabila dijalankan dengan baik. Apa sajakah itu dan bagaimana contoh implementasinya dalam kehidupan kita?

  • Produk

Suksesnya pemasar acara adalah mereka yang memahami produk acara. Konferensi, penghargaan, konser dan acara lainnya mempunyai cerita atau kesempatan yang ditawarkan kepada audiensnya sehingga dapat menarik partisipasi untuk terlibat dalam acara kita.

Hal kedua yaitu tentang nilai keunikan produk kita. Sorot hal-hal yang membuat acara kita berbeda contohnya konsep, penampil, maupun hal lainnya yang bisa dipromosikan ke dalam tools marketing kamu.  

  • Harga

Harga acara ditentukan oleh produknya dan profil target audiens kita. Misalnya, acara konser Justin Bieber berharga lumayan mahal karena sepak terjang dan karya Justin yang cukup fenomenal, serta fans Justin yang secara demografi berada di kota besar serta berpenghasilan di angka yang sesuai harga tiket. Tentu saja hal ini harus disertai observasi dan riset agar acara relevan dengan audiens. Buktinya, tiket konser Justin laku banget ya, Briefee!

  • Lokasi

Pertimbangkan hal berikut saat memilih lokasi untuk acara yaitu:

  1. Strategis dan mudah dijangkau oleh pengunjung yang menggunakan transportasi umum
  2. Ketersediaan parkir yang luas bagi pengunjung yang membawa kendaraan
  3. Kemudahan untuk loading logistic ataupun peralatan dalam persiapan
  4. Kesesuaian lokasi dengan karakter acara
  5. Pastikan keamanan lokasi terjamin

Sebagai contoh, sejumlah acara-acara di Jakarta biasanya akan mengambil lokasi di Senayan atau Kuningan karena dianggap sebagai pusat kota dengan kemudahan akses bagi pengunjungnya.

  • Public Relations

Bagian dari Marketing Mix untuk mempromosikan acaramu secara organik dan berbayar melalui berbagai saluran media mulai dari media sosial hingga media massa. Alat yang biasanya digunakan seorang PR dalam publikasi adalah media kit (meliputi siaran pers, lembar fakta, biografi pengisi acara dan undangan acara)  

  • Positioning

Pemasaran acara bergantung pada ketepatan pemosisian produk. Positioning adalah strategi untuk menentukan, melalui intuisi, penelitian, evaluasi, dan area kebutuhan atau kesenangan audiens yang dapat dipenuhi melalui acaramu. Misalnya acara music 90s festival yang memiliki posisi jelas yakni menjadi konser nostalgia  menghadirkan musisi-musisi lawas untuk mengobati kerinduan audiensnya.

Marketnya pun juga sangat spesifik, orang-orang yang menikmati masa-masa 90an mulai dari musik, permainan, serial, film dan semacamnya. Sehingga konsep acara mereka pun seperti mesin waktu kembali ke era 90an. Maka dari itu, tanyakan pada dirimu – apa keunikan acaramu, kamu ingin acara tersebut diingat sebagai acara apa serta jenis audiens apa yang bersedia datang ke acaramu.

Setelah acara berlangsung, lakukan evaluasi agar di kesempatan berikutnya kamu dapat merancang konsep serta memasarkannya lebih baik. Selain itu, selalu lakukan riset sebelum mengadakan acara untuk memastikan tren dan selera audiens yang amat dinamis. Karena orang berubah, harapan pun berubah diikuti juga oleh perubahan pasar.